Selasa, Februari 17, 2009

Tentang saya

Assalamu 'alaikum wr. wb....
Saya seorang ibu dengan 4 orang anak, dua orang anak yang berangkat remaja dan 2 anak lagi yang masih sekolah dasar. Kegiatan saya selama ini selalu diseputar rumah tangga... kesibukan mengurus anak& suami, memasak, membereskan rumah dll.... Tapi sesekali saya juga keluar untuk bergaul dengan ibu ibu rumah tangga lainnya, dari lingkungan rt, lingkungan sekolah anak sampai ke lingkungan majelis taklim ibu-ibu.

Kebetulan di lingkungan rumah saya banyak sekali majelis taklim ibu-ibu yang jadwalnya kalau kita mau mengikutinya bisa padat dalam 1 minggu.... mulai dari hari senin pagi, selasa pagi, rabu pagi, kamis pagi, jumat siang, sabtu siang.... cuma hari minggu yang tidak ada majelis taklim. Bagi saya yang hanya ibu rumah tangga sangat beruntung sekali ada kegiatan seperti itu, jadi bisa memilih waktu mana yang bisa saya ikuti... kapanpun waktu senggang setelah urusan rumah tangga selesai Insya Allah saya akan hadir di Majelis Taklim tersebut. Tujuannya untuk belajar agama, menambah wawasan, meningkatkan keimanan, mendekatkan diri kepada Allah SWT juga Silaturahmi dengan ibu-ibu di lingkungan rumah.

Alhamdulillah... sudah hampir 16 tahun kami sekeluarga tinggal di lingkungan Permata Pamulang... lingkungan yang telah menghiasi kehidupan rumah tangga kami....Anak-anak sudah mempunyai komunitas sendiri.... Bapaknya anak-anak juga sudah punya komunitas sendiri... dan sayapun sudah punya komunitas sendiri....diantaranya komunitas dilingkungan Majelis Taklim... Nah dari sini sumbernya, saya ingin berbagi dengan apa yang telah saya terima di Majelis Taklim baik ilmu, cerita dan lain-lain.... mudah-mudahan bisa dimanfaatkan untuk kehidupan kita sehari-hari. Wassalamu 'alaikum wr. wb.

2 komentar:

Bisnis Online mengatakan...

Assalamualaikum,salam kenal dari edo,mudah2an majlisnya terus berjalan dan berkembang dan siarkan terus cahaya islam.

Nana mengatakan...

Waalaikum salam..., salam kenal juga, terima kasih atas doanya...